Beranda KATEKESE Teladan Kita 5 Oktober St. Placidus

5 Oktober St. Placidus

 

Murid St. Benediktus yang sudah seperti anak baginya. Dididik ala Benediktin, ini yang membuatnya dihormati sebagai pelindung para novisiat Benediktin. Bersama dengan sesama murid, Maurus, mereka mengadakan sejumlah mukjizat. Ketika St. Benediktus sedang berdoa, Placidus pergi ke sungai mau mengambil air. Tiba-tiba, ia kehilangan keseimbangan, jatuh ke sungai, dan terbawa arus. Sang guru segera mendapat wahyu dan mengingatkan Maurus untuk segera menolong rekannya. Nama Placidus bermakna “yang lembut dan rendah hati”.

Sumber dan gambar: Archives, Parish. 1 Februari 2001. Dalam santiebeati.it. Diakses pada 29 September 2017