Home KWI Kerasulan Media Penerbit Katolik Indonesia

Kerasulan Media Penerbit Katolik Indonesia

SEKRETARIAT Bersama (SEKSAMA) penerbit-penerbit Katolik Indonesia menggelar rapat pimpinan (rapim) dan temu anggota di PPU Parapat – Paroki St. Fidelis Sigmaringen, Jln. Merdeka, no. 53A Parapat. Rapim SEKSAMA ini dibuka pada Minggu sore, 22/10. Secara rutin Rapim SEKSAMA ini digelar setiap tahun. Penyelenggara kegiatan ini bergiliran di antara para anggota SEKSAMA. Kali ini, Penerbit Bina Media Perintis menjadi tuan rumah.

Anggota rapat Tahunan 2017 SEKSAMA Penerbit Katolik Indonesia (Doc. Tary)

Rapat yang berlangsung 22-24 Oktober 2017 ini dihadiri oleh lima orang imam yakni RP. E. Azismardopo Subroto SJ, Direktur PT Kanisius Yogyakarta; RD. F.X. Sutanto, Direktur Penerbit dan Toko Rohani OBOR Jakarta; RD. Hendricus Vidi, Direktur PT Dioma Malang; RP. Hendriks Kerans SVD, Direktur Penerbit Nusa Indah Ende dan RD. Daniel Erwin Manullang, Direktur Penerbit Bina Media Perintis. Turut hadir 9 orang pegawai yang berkarya pada penerbit katolik dan Majalah Hidup milik Keuskupan Agung Jakarta.

SEKSAMA adalah ajang berkomunikasi, saling belajar, berbagi, dan membantu. Masing-masing anggota harus merasa saling membutuhkan dan dibutuhkan karena sama-sama membawa amanah sebagai pewarta kabar baik.

Rapat kali ini kembali menjadi ajang perjumpaan yang saling meneguhkan antaranggota, baik dalam peningkatan karya masing-masing maupun kerjasama yang saling menguntungkan. Hingga kini, asosiasi penerbit Katolik beranggotakan tujuh penerbit, yaitu Majalah HIDUP Jakarta, PT Kanisius Yogyakarta, PT Dioma Malang, Penerbit dan Toko Rohani OBOR Jakarta, Penerbit Nusa Indah Ende, CTC Bina tama Surabaya, dan Penerbit Bina Media Medan.

Rendahnya minat baca menjadi tantangan terbesar para penerbit Katolik. Hal ini bukan saja menjadi persoalan Gereja Katolik, tapi juga problem besar bangsa Indonesia.

Di tengah gempuran dunia digital dan rendahnya minat baca, para penerbit Katolik berjibaku mengkampanyekan budaya literasi. Sembari membangun budaya literasi, mereka pun beradaptasi dengan dunia digital. Adapun PT Kanisius menggalangkan “Sahabat Literasi” guna mengajak masyarakat umum untuk membaca buku. Sedangkankan Penerbit Nusa Indah menerbitkan majalah anak “Kunang-Kunang” guna membudayakan cinta baca pada anak.

Salah satu program di tahun 2018 yang akan diselenggarakan SEKSAMA adalah “Catholic Book Fair”.

Acara ditutup dengan pembentukan pengurus baru SEKSAMA yang akan diumumkan pada tanggal 2 November 2017.

Penulis Berita: Sry Lestari Samosir

Editor: RD. Kamilus