Beranda KATEKESE Santo Santa 27 Januari

Santo Santa 27 Januari

Angela Merici /Ilustrasi (Ist- www.catholicculture.org, saintsofmylife.blogspot, cronline.org, fatherkevinestabrook.blogspot, angelamerici.it)

ANGELA Merici tumbuh menjadi seorang pendidik agama dan pendiri Ursulin. Ia memiliki kehidupan rohani yang kuat dan kedekatan dengan Tuhan. Ia dilahirkan pada 21 Maret 1474 di Desenzano, sebuah kota kecil di tepi Danau Garda di Lombardy. Kedua orangtuanya meninggal saat ia baru berusia 10 tahun, Angela dan kakak perempuannya menjadi yatim piatu dan tinggal bersama paman mereka di Salo. Di sana mereka menjalani kehidupan sebagai seorang Katolik yang damai dan saleh.

Angela Merici /Ilustrasi (Ist- www.piercedhearts.org/)

Setelah kematian saudara perempuannya yang terlalu cepat, Angela bersedih karena memikirkan kenyataan bahwa kakaknya tidak memiliki kesempatan untuk menerima Sakramen terakhirnya. Angela khawatir akan keselamatan kekal saudara perempuannya. Disaat masih dipenuhi dengan kesedihan karena kepergian sang kakak, ia berdoa kepada Tuhan dan dalam sebuah penglihatan, dia mengetahui bahwa saudara perempuannya berada di Surga bersama dengan orang-orang kudus. Angela diilhami oleh Roh Kudus untuk mengabdikan dirinya kepada Tuhan dan memberikan hidupnya dalam pelayanan kepada Gereja untuk membantu semua orang tumbuh lebih dekat dengan Tuhan. Karenanya ia menjadi semakin taat dan berjanji untuk tetap menjadi perawan suci, menikah dengan Tuhan dan Gereja-Nya.

Ketika Angela berusia 20 tahun, pamannya meninggal dan dia kembali ke Desenzano. Di sana ia menemukan bahwa di sekitar kota kelahirannya ada banyak gadis muda yang tidak memiliki pendidikan dan harapan. Hatinya tergerak untuk mulai memberikan pendidikan kepada mereka. Diilhami oleh Roh Kudus, Angela menjadi yakin bahwa ada kebutuhan besar akan cara yang lebih baik untuk mengajar gadis-gadis muda ini. Sehingga, ia membuka rumahnya untuk mereka dan mulai mengajar mereka sendiri. Ia dengan setia mengajari mereka iman  Katolik. Melalui teladan dan pengajarannya, ia mengajar mereka tentang bagaimana berdoa dan berperan serta dalam kehidupan sakramental Gereja. ia menginjili dan mengkatekisasi gadis-gadis muda ini, membukanya bagi kehidupan rahmat.

Pada tanggal 25 November 1535, Angela mengumpulkan 12 gadis muda dan meletakkan fondasi di sebuah rumah kecil dekat Gereja St. Afra di Bresica, Angela mempercayakan ordonya di bawah perlindungan St. Ursula. Kelompok Ursulin membuka sekolah dan panti asuhan dan pada tahun 1537, Angela terpilih sebagai “Ibu dan Nyonya” dari kelompok itu. Peraturannya secara resmi disetujui oleh Paus Paulus III pada tahun 1544 dan menjadi komunitas religius wanita yang diakui dengan pelayanan pengajaran.

Santa Angela Merici meninggal pada tanggal 27 Januari 1540.Angela dimakamkan di Gereja St. Afra di Brescia. Ia dibeatifikasi pada 30 April 1768 oleh Paus Klemens XIII dan dikanonisasi 24 Mei 1807 oleh Paus Pius VII. Dirinya dinobatkan sebagai santa pelindung orang sakit, orang yang cacat fisik dan mereka yang berduka karena kehilangan orang tua.

Hari pesta namanya dirayakan pada tanggal 27 Januari.

Sumber: www.catholic.org, Diakses pada 25 Januari 2019