Home DOA BREVIR Brevir Sore, Kamis: 22 Juni 2017 Pekan Biasa XI – O PEKAN...

Brevir Sore, Kamis: 22 Juni 2017 Pekan Biasa XI – O PEKAN III – HARI BIASA IBADAT SORE I, besok: HARI RAYA HATI YESUS YANG MAHAKUDUS

PEMBUKAAN

P: Ya, Allah, bersegeralah menolong aku.

U: Tuhan, perhatikanlah hambaMu.

Kemuliaan kepada Bapa dan putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

Alleluya.

MADAH

Pencipta alam semesta

Kristus penebus dunia

Engkau sebagai cahaya

Memancarkan cinta Bapa

Sepanjang masa hidupMu

Engkau berbakti selalu

Siap untuk menyerahkan

Seluruh jiwa dan badan

PengabdianMu yang murni

Akhirnya Kaumahkotai

Dengan pengurbanan diri

Di puncak gunung Kalvari

Dimuliakanlah Bapa

Bersama Putra dan RohNya

Yang melimpahkan cintaNya

Bagi hambaNya semua.Amin.

PENDARASAN MAZMUR:   904-905; 319 ant. 319

Antifon

Dengan cinta yang abadi Kristus mengasihi kita. Maka sesudah ditinggikan dari bumi, Ia penuh kasih menarik kita kepada hatiNya.

Mazmur 112 (113)

Pujilah, hai hamba-hamba Tuhan,*

pujilah nama Tuhan.

Terberkatilah nama Tuhan,*

sekarang dan selama-lamanya.

Dari timur sampai ke barat,*

terpujilah nama Tuhan.

Tuhan menguasai segala bangsa,*

kemuliaanNya mengatasi langit.

Siapakah seperti Tuhan, Allah kita,*

yang bersemayam di takhta yang luhur;

yang membungkuk untuk melihat ke bawah,*

untuk memandang langit dan bumi.

Tuhan menegakkan orang lemah dari debu,*

dan mengangkat orang miskin dari sampah,

untuk mendudukkannya di tengah para penguasa,*

di tengah para penguasa bangsanya.

Tuhan memberikan keturunan kepada wanita mandul,*

dan menjadikannya ibu yang penuh sukacita.

Kemuliaan kepada Bapa dan putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

Antifon

Dengan cinta yang abadi Kristus mengasihi kita. Maka sesudah ditinggikan dari bumi, Ia penuh kasih menarik kita kepada hatiNya.

Antifon

Belajarlah dari padaKu, sebab Aku lembut dan rendah hati, maka hatimu akan tenang.

Mazmur 145 (146)

Pujilah Tuhan, hai hatiku!†

Aku hendak memuliakan Tuhan seumur hidup,*

memujiNya selama hayat dikandung badan.

Jangan menaruh harapan pada orang-orang besar,*

pada manusia yang tak dapat meyelamatkan.

Bila melayang nyawanya, ia menjadi debu,*

hari itu juga buyarlah rencananya.

Berbahagialah orang yang mengharapkan pertolongan dari Allah Yakub,*

yang menaruh kepercayaan pada Tuhan, Allahnya.

Sebab Tuhan menjadikan langit dan bumi,*

menciptakan laut dan segala isinya.

Tuhan tetap setia terhadap orang yang dihina,*

menjamin keadilan bagi orang yang tertindas.

Tuhan memberi makan orang yang lapar,*

membebaskan orang yang terbelenggu.

Tuhan membuka mata orang buta,*

menegakkan orang yang bungkuk.

Tuhan melindungi orang asing,*

memelihara para yatim piatu dan janda.

Tuhan mengasihi orang jujur,*

tetapi orang berdosa digulingkanNya.

Tuhanlah raja selama-lamanya,*

Dialah Allahmu, hai Sion, turun-temurun.

Kemuliaan kepada Bapa dan putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

Antifon

Belajarlah dari padaKu, sebab Aku lembut dan rendah hati, maka hatimu akan tenang.

Antifon

Aku ini gembala yang baik. Aku memlihara domba-dombaKu dan menyerahkan nyawa bagi mereka.

Kidung Flp 2,6-11

Meskipun berwujud Allah †

Kristus Yesus tidak mau berpegang teguh *

pada kemuliaanNya yang setara dengan Allah.

Ia menghampakan diri †

dengan mengambil keadaan hamba *

dan menjadi sama dengan manusia.

Ia kelihatan sebagai seorang manusia dan merendahkan diri †

karena taat sampai mati, *

sampai mati di salib.

Sebab itu Allah telah meninggikan Dia †

dan menganugerahkan kepadaNya *

nama yang melebihi segala nama.

Agar dalam nama Yesus †

bertekuk setiap lutut *

di surga tinggi, di bumi dan di bawah bumi.

Agar setiap lidah mengakui, †

untuk kemuliaan Allah Bapa: *

Tuhanlah Yesus Kristus.

Kemuliaan kepada Bapa dan putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

Antifon

Aku ini gembala yang baik. Aku memlihara domba-dombaKu dan menyerahkan nyawa bagi mereka.

BACAAN SINGKAT

Ef 5,25b-27

Kristus mencintai Gereja. Ia menyerahkan diri bagi Gereja untuk menguduskannya dengan pembasuhan air dan sabda kehidupan. Dengan demikian Kristus memperlihatkan GerejaNya mulia, tak bercela, tanpa kerut dan cacat lain, tetap kudus dan murni.

LAGU SINGKAT

P: Kristus mengasihi kita * Dan menyucikan kita dengan darahNya.

U: Kristus mengasihi kita * Dan menyucikan kita dengan darahNya.

P: Ia mengangkat kita menjadi raja dan imam bagi Allah BapaNya

U: Dan menyucikan kita dengan darahNya.

P: Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus

U: Kristus mengasihi kita * Dan menyucikan kita dengan darahNya.

Renungan Sabda Allah  (merenungkan)

Antifon Kidung

Aku datang untuk membawa api ke dunia, dan Kuharapkan supaya bernyala

KIDUNG MARIA (Luk 1,46-5)

Aku mengagungkan Tuhan,*

hatiku bersukaria karena Allah, penyelamatku.

Sebab Ia memperhatikan daku,*

hambaNya yang hina ini.

Mulai sekarang aku disebut: yang bahagia,*

oleh sekalian bangsa.

Sebab perbuatan besar dikerjakan bagiku oleh Yang mahakuasa,*

kuduslah namaNya.

Kasih sayangNya turun-temurun,*

kepada orang yang takwa.

Perkasalah perbuatan tanganNya,*

dicerai-beraikanNya orang yang angkuh hatinya

Orang yang berkuasa diturunkanNya dari takhta,*

yang hina-dina diangkatnya.

Orang lapar dikenyangkanNya dengan kebaikan,*

orang kaya diusirNya pergi dengan tangan kosong

Menurut janjiNya kepada leluhur kita,*

Allah telah menolong Israel, hambaNya.

Demi kasih sayangNya kepada Abraham serta keturunannya,*

untuk selama-lamanya.

Kemuliaan kepada Bapa dan putera dan Roh Kudus.

Seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

Antifon Kidung

Aku datang untuk membawa api ke dunia, dan Kuharapkan supaya bernyala

DOA PERMOHONAN

P: Saudara-saudara, marilah kita mohon kepada Yesus dan minta kepadaNya ketenteraman hati:

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

P: Ya Yesus, lambungMu telah ditikam dengan tombak, sehingga keluarlah darah dan air yang melambangkan kelahiran Gereja, * jadikanlah GerejaMu kudus dan tak bercela.

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

P: Yesus, bait kudus Allah yang dihancurkan oleh manusia, tetapi dibangun lagi oleh Bapa, * semoga GerejaMu menjadi kediaman Allah yang mahatinggi.

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

P: Yesus, raja dan pusat segala hati, Engkau mencintai kami dengan cinta abadi dan menarik kami kepadaMu, * perbaharuilah perjanjianMu dengan seluruh umat manusia.

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

P: Yesus, damai dan pemulihan kami, Engkau menghimpunkan semua orang menjadi satu umat baru dan meniadakan segala permusuhan, * bukakanlah bagi kami jalan menuju Bapa.

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

P: Yesus, kehidupan dan kebangkitan kami, penyegar orang-orang yang menanggung beban dan istirahat bagi yang lelah, * tariklah semua orang berdosa kepadaMu.

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

P: Yesus, karena kasihMu yang tak terbatas Engkau taat sampai mati, sampai mati di salib, * bangkitkanlah semua orang yang meninggal dalam damai-Mu.

U: Raja mahapengasih, kasihanilah kami.

BAPA KAMI

Bapa kami yang ada di surga,

dimuliakanlah namaMu.

Datanglah kerajaanMu.

Jadilah kehendakMu di atas bumi seperti di dalam surga.

Berilah kami rezeki pada hari ini.

Dan ampunilah kesalahan kami,

seperti kamipun mengampuni yang bersalah kepada kami.

Dan janganlah masukkan kami ke dalam percobaan,

Tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat. Amin

DOA PENUTUP

Allah yang mahakuasa, kami memuliakan hati Putera-Mu yang terkasih dengan mengenangkan kurnia cinta kasihNya. Semoga kami memperoleh rahmat berlimpah dari sumber kurnia ilahi itu. Demi Yesus Kristus, PuteraMu dan pengantara kami, yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam persekutuan Roh Kudus, sepanjang segala masa. Amin

PENUTUP

P: Semoga Tuhan memberkati kita, melindungi kita terhadap dosa dan menghantar kita ke hidup yang kekal.

U: Amin.

Sumber: Buku Ibadat Harian Ofisi Menurut Ritus Roma Diterbitkan Oleh PWI-Liturgi, 1995, Penerbit Nusa Indah Ende.