Beranda GEREJA KITA Gereja Bersejarah di Jerman Dirobohkan

Gereja Bersejarah di Jerman Dirobohkan

Gereja St. Lambertus di Jerman Barat ketika dirobohkan/Foto: HENNING KAISER/AFP.

EBUAH Gereja bersejarah di Jerman dengan gaya neo-romantik, St. Lambertus, dirobohkan untuk membuka jalan bagi sebuah perusahan tambang di sana. Gereja yang dibangun sejak abad ke-19 SM itu dikenal luas dengan sebutan “katedral” karena ukurannya yang besar dan luas. Menyusul dihancurkannya rumah-rumah di seluruh perkampungan Immeat, Gereja tersebut ikut dirobohkan.

Immeat, sebuah desa pertanian yang terletak di Jerman Barat, pernah menjadi rumah bagi 1.200 penduduk. Namun, sekarang telah diambil alih kepemilikannya  oleh sebuah perusahaan tambang bernama RWE.

Sebagaimana diberitakan catholicherald.co, perusahaan tersebut telah membangun sebuah pemukiman desa yang baru tujuh mill jauhnya dari lokasi lama. Sebuah rumah sakit juga telah dibangun di sana.

Gereja St. Lambert terkenal dengan menara ganda dan desain arsitekturnya yang bergaya  neo-romantiknya. Sejak Oktober 2013, umat Katolik di sana tidak lagi menggunakan gereja tersebut karena telah diambilalih oleh RWE. Sebagai penggantinya, pihak RWE telah  membangun sebuah gereja dengan desain modern.

*Diterjemahkan secara bebas dari Catholic Herald.co.*